Monday, December 25, 2006

Dialokasikan 8,1 Juta M2 Kayu

Rabu, 06 Desember 2006 02:18:33
Jakarta, BPost
Menteri Kehutanan MS Kaban meminta industri pengolahan kayu yang kekurangan bahan baku melaporkan permasalahannya untuk dicarikan pemasok kayu.

"Kita akan upayakan mereka bisa menjalin kerjasama dengan perusahaan pemegang Izin Usaha Pemanfaatan Hasil Hutan(IUPHHK) yang masih kesulitan memasarkan kayunya," kata Menhut usai jumpa pers restorasi hutan di Jakarta, Selasa (5/12).

Tahun ini, Departemen Kehutanan mengalokasikan jatah produksi tebangan (JPT) sebesar 8,1 juta meter kubik. Jika permintaan melebihi JPT yang sudah ditetapkan tahun ini, jelas Menhut, kekurangan bahan baku bisa dipasok dari sisa tahun sebelumnya yang belum terpakai (carry over).

Apalagi, penyerapan bahan baku pada tahun lalu hanya mencapai 30 persen dari jatah produksi tebangan yang mencapai 6,4 juta meter kubik. klc

Copyright © 2003 Banjarmasin Post

No comments: